Rabu, 01 Juni 2011

Detil dekorasi yang akan mempercantik interior rumah Anda



22lores 490x306 Detil dekorasi yang akan mempercantik interior rumah AndaSeringkali kebanyakan orang akan menjadi bingung terutama setelah dia merasa semua perabotan dan perlengkapan yang dibutuhkannya tersedia di dalam tempat tinggalnya. Tidak sedikit pula yang kemudian bertanya dalam hati, apa lagi yang perlu ditambahkan agar interior rumah menjadi semakin cantik. Anda pun mungkin mengalami keadaan seperti ini, dimana semua perabotan seperti furniture, gorden, sofa telah tersedia namun tetap saja ada yang terasa kurang sehingga tempat tinggal menjadi tampak biasa saja.
Ada beberapa tips mudah tentang detil dekorasi yang bisa Anda tambahkan untuk mempercantik hunian Anda.

1. Pencahayaan dan lampu
Fungsi utama dari suatu pencahayaan adalah untuk membuat tempat tinggal menjadi terang serta dapat membantu Anda melakukan aktivitas tertentu pada setiap ruangan seperti memasak, membaca bahkan tidur. Namun ada baiknya, Anda tidak hanya memilih tampilan yang asal terang, Anda bisa mencoba memilih warna – warna tertentu (terutama untuk lampu hias) sehingga hunian Anda tidak terasa datar dan membosankan.
2. Bantal
Jangan pernah berpikir bahwa bantal hanya berguna sebagai alas kepala ketika Anda tidur di ranjang Anda. Keberadaan sebuah bantal pada ruang keluarga juga akan menambah kenyamanan serta mempercantik desain interior Anda. Salah satu saran yang layak Anda coba adalah, pilihlah sofa yang berwarna polos kemudian Anda dapat menambah detil dekorasi dengan menempatkan bantal – bantal berwarna – warni pada sofa tersebut.
3. Karpet
Warna karpet tidak selalu harus polos, Anda dapat mencoba memilih karpet dengan warna dan motif tertentu bahkan bisa disesuaikan dengan penempatan karpet tersebut pada ruangan. Bijaksanalah ketika menentukan ukuran karpet, jangan sampai tidak muat untuk ruangan yang Anda inginkan. Jika ruang keluarga cukup besar maka jarak antar kursi ataupun sofa biasanya saling berjauhan, disinilah fungsi karpet yaitu menimbulkan kesan menghubungkan kursi – kursi yang jaraknya berjauhan agar seluruh ruangan terlihat lebih menyatu dan nyaman.
4. Detil meja makan
Pikirkanlah detil aksesori kecil yang bisa Anda hadirkan di meja makan, seperti misalnya pot kecil dengan bunga – bunga segar, keranjang buah, taplak meja (table runner). Seringkali dekorasi ini juga mutlak Anda perlukan ketika Anda bersama pasangan ingin merayakan atau menikmati suasana tertentu (misalnya makan malam berdua yang lebih romantis).
5. Aksesori di kamar mandi
Kamar mandi sebagai salah satu ruangan utama dan personal, maka sudah sewajarnya juga jika Anda memberikan sedikit sentuhan yang menggambarkan karakter Anda sebagai pemilik rumah. Perhatikan keberadaan aksesori seperti cermin, meja rias bahkan lilin aroma terapi, kotak sabun dan sampo. Semua detil aksesori ini meskipun berukuran kecil namun memiliki pengaruh yang besar pada dekorasi suatu ruangan.
Sebenarnya jika Anda berusaha lebih kreatif, masih begitu banyak detil percantikan interior rumah melalui aksesori dan perabotan yang berukuran kecil. Selain mudah dan menghemat anggaran belanja Anda, elemen dekorasi tanpa disadari juga memiliki pengaruh yang sangat besar pada suasana atau kondisi tertentu dan membuat tingkat kenyamanan di tempat tinggal Anda menjadi lebih baik.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms